Minggu, 05 Agustus 2018

[REVIEW] HIMALAYA HERBALS PURIFYING NEEM MASK



Description

Himalaya Herbal adalah rangkaian produk alami yang menggunakan  herbal khusus yang diseleksi secara cermat dari alam. Masker wajah ini membantuk mengatur sekresi minyak berlebih, membersihkan pori-pori yang tersumbat dan merawat kulit berjerawat. Nimba terkenal dengan sifat pembersih dan antibakteri dikombinasikan dengan Kunyit dan Fuller's Earth (Multani Mitti) menyejukkan kulit, memperbaiki tekstur kulit dan menjadikan kulit cerah dan menjaga kulit sehat.

Suggested Use

Oleskan secara merata pada wajah dan leher yang telah dibersihkan, hindari area sekitar mata. Biarkan mengering selama 10-15 menit. Bersihkan dengan spons basah dan bilas dengan air dingin. Gunakan sekali atau dua kali dalam seminggu. Jangan oleskan pada kulit yang luka atau mengalami radang.

Packaging



Kemasannya berbahan plastik dengan tutup flip-top. Saya membeli ukuran 50 ml, travelable size.

Scent

Cukup menyengat, bau bahan alami.

Result

Ketika dioleskan di wajah saya langsung terasa perih, tingling sensation, untungnya hanya di beberapa menit awal, setelahnya tidak ada sensasi apapun. Masker ini akan kering dan wajah kita seakan tertarik, mungkin itu sebabnya jangan digunakan pada kulit luka dan radang. Setelah dibilas, wajah saya jadi terasa halus, tetapi menimbulkan kemerahan di beberapa titik. Banyak yang bilang bahwa masker ini "holy grail", tetapi tidak bagi saya, dia tidak mengempeskan jerawat, tidak memperburuk tetapi tidak bekerja dengan baik pula.

Pros:
-     Praktis
-     Tidak membuat breakout
-     Dapat ditemukan di toko swalayan setempat
-   Membuat wajah halus

Cons:
-   Tidak bekerja dengan baik
-   Menyebabkan kulit kemerahan
-   Menimbulkan rasa perih

Rating: 2/5
Repurchase? No.


[REVIEW] CHENOA SKIN



Haiii! Maaf baru bisa nulis lagi, karena hectic kuliah dan magang. Kali ini, aku akan me-review masker lokal, yaitu CHENOA.


Description

CHENOA terdiri dari dua varian masker, yaitu Brightening & Glowing Face Mask dan Super Acne Treatment Face Mask. Setiap varian masker ini terdiri dari dua macam masker, yaitu masker day genap dan day ganjil. Setiap isi maskernya itu dikemas dalam sachet. Jadi, benar-benar steril dan di sachet nya tertulis masker untuk day genap dan day ganjil, sehingga kita gak akan terkecoh.

Suggested Use

Pakai masker sesuai hari nya (day genap atau day ganjil), lalu tambahkan air secukupnya, aduk, pakai deh sampai mengering.

Packaging

"Kemasan di dalam kemasan", seperti itulah CHENOA. Di dalam kemasan utama, terdapat kemasan sachet day genap dan day ganjil. Aku suka sih kemasannya, apalagi karena isinya sachet jadi mudah untuk dibawa kemanapun.

Scent

Karena terdiri dari bahan alami, jadi wangi nya ya gak jauh dari bahan-bahan alami.

Result

Ini penampakan varian Brightening & Glowing Face Mask

           DAY GANJIL                                                                                         DAY GENAP












Mohon maaf aku gak ada foto untuk varian yang Super Acne Treatment.

Hasilnya aku lebih suka sama yang varian Brightening, efek mencerahkannya benar-benar muncul, beberapa bekas jerawat aku juga jadi samar. Sayangnya, untuk varian Acne Treatment tidak benar-benar bekerja di muka aku, maskernya tidak menyembuhkan jerawat di muka aku. Anehnya, untuk menyembuhkan jerawat di muka aku, malah lebih bekerja yang Brightening daripada yang Acne Treatment.

Pros:
-     Tidak membuat breakout
-     Varian Brightening & Glowing bekerja di muka aku

Cons:
Varian Super Acne Treatment kurang bekerja di muka aku
-  Karena harus dicampur air, kita harus bisa menakar air dengan baik agar tidak terlalu encer

Rating: 3.5/5


Repurchase? Coba masker lain.








Minggu, 04 Maret 2018

[REVIEW] GARNIER Micellar Oil-Infused Cleansing Water



Description

Micellar Oil-Infused Cleansing Water, mengangkat make-up dengan menyeluruh, bahkan yang waterproof, dan tetap lembut bagi kulit. Untuk pertama kali, Garnier menggabungkan Teknologi Micellarnya dengan Argan Oil yang menutrisi. Micelles mengangkat kotoran seperti magnet, sementara minyak melarutkan make-up dan membantu menutrisi kulit. Formulanya menyegarkan tanpa rasa berminyak dan tifak lengket. Sesuai untuk semua jenis kulit.

Suggested Use

Kocok atau goncang sebelum digunakan. Usapkan ke wajah, mata, dan bibir dengan menggunakan kapas. Tidak perlu dibilas.

Packaging


Kemasannya berbahan plastik dengan tutup flip-top. Saya membeli yang 125 ml, cukup travelable size.

Scent

Wangi, suka sekali sama aromanya hihi.

Result


Seperti gambar di atas, saya menggunakan liptint, concealer, dan foundation, terlihat bersih pada usapan ketiga. Setelah saya menggunakan ini, kulit jadi terasa lembut, bersih.
  
Pros:
-     Praktis
-     Tidak membuat breakout
-     Dapat ditemukan di toko swalayan setempat

Cons: -

Rating: 5/5
Repurchase? Yes.



Kamis, 08 Februari 2018

[REVIEW] ETUDE HOUSE DEAR DARLING WATER GEL TINT RD307


Description

The moisture tint expresses sweet color like ice cream as it refreshingly melts into the lips

Suggested Use
- Adjusting the amount of the content on the tip at the opening of the container
- Apply on the lips starting from the inside and working outward as if creating natural gradation

Packaging


Packagingnya unyu sekali! Ukurannya travelable size banget, kecil menggemaskan. 


Aplikatornya mudah untuk diaplikasikan pada bibir.

Scent

Wangi semangka.

Result

Teksturnya agak lengket, aku pakai nya seperti ditotol-totol ke beberapa bagian baru diswatch pakai jari, soalnya bibir aku gak mulus, gampang kering, untungnya liptint ini tidak membuat bibir kering. Setelah aku pakai ini, ketahanannya hanya sekitar 4-5 jam.  



Ini hasilnya setelah aku pakai pada bibir aku, maaf narsis. Warnanya gak lebay, kan? Aku suka banget sama liptint ini
  
Pros:
-     Tidak membuat bibir kering
-     Mudah diaplikasikan pada bibir
-     Warnanya gak lebay

Cons:
-     Tidak terlalu tahan lama

Rating: 4,5/5
Repurchase? Mungkin akan coba juga yang lain.



Sabtu, 20 Januari 2018

[REVIEW] MANYO FACTORY GALACTOMYCES NIACIN ESSENCE


Description

Manyo Factory Galactomyces Niacin adalah cairan yang mengandung konsentrasi murni 97% Niacinamide (B3) yang membantu lapisan kulit atas untuk memperbarui diri, sehingga terlihat bersih dan cerah. Selain itu juga mengatasi pori-pori wajah yang besar dan tersumbat, menyamarkan tanda-tanda penuaan kulit seperti kulit kusam, membantu memudarkan bekas luka jerawat dan meminimalkan warna kulit tidak merata serta mengatasi kerutan.

Manyo mengklaim bahwa dalam:
-       10 hari: memperbaiki tekstur kulit
-       20 hari: masalah-masalah kulit memudar
-       30 hari: mencerahkan kulit

Manyo Galactomyces Essence ini lebih fokus pada:
-       Memperbaiki tekstur kulit
-       Memudarkan bekas atau flek-flek hitam jerawat
-       Mengatasi kerutan
-       Kulit akan terlihat bersih dan kenyal

Suggested Use

Setelah menggunakan toner, teteskan essence pada wajah dan ratakan.
-       4-5 tetes untuk kulit berminyak
-       6-7 tetes untuk kulit kering

Packaging


Manyo dikemas dalam botol kaca, dilengkapi dengan pipet pada tutupnya.

Scent

Tidak ada aroma apapun.

Result


Teksturnya cair, mudah meresap. Setelah saya menggunakan Manyo ini, wajah saya jadi cerah, dulu wajah saya agak kusam gitu hiks, sekarang cerah setelah menggunakan si Manyo ini, hebatnya lagi, saya gak perlu nunggu 30 hari tuh, setelah beberapa hari saya menggunakan ini saja sudah sangat terlihat perubahannya. Karena si Manyo ini mencerahkan wajah saya, otomatis dia juga memudarkan bekas jerawat saya. Duh, holy grail banget produk ini. Untuk mencerahkan agak cepat kerjanya, tapi untuk memudarkan bekas jerawat gak terlalu cepat. Selain itu, tekstur kulit saya juga jadi lebih halus aja gitu. Pokoknya kece banget deh produk ini.


Pros:
-     Wajah saya jadi lebih cerah
-     Bekas jerawat mulai memudar
-     Tekstur wajah jadi lebih halus
-     Tidak menimbulkan reaksi aneh pada wajah

Cons:
-     Harganya lumayan mahal

Rating: 4,5/5
Repurchase? Maybe yes.



Jumat, 19 Januari 2018

[REVIEW] SKIN AQUA UV MOISTURE MILK SPF 50+ PA+++

Hai! Kali ini saya akan membahas salah satu produk yang wajib banget dipakai! Yap, dia adalah sunblock. Kalian tau gak sih seberapa pentingnya sunblock? Jawabannya, penting banget! Sunblock ini akan melindungi kulit kita dari sinar UV, loh. Setelah saya baca-baca, sunblock juga dapat mengurangi resiko terkena kanker kulit. Cukup banyak manfaat dari penggunaan sunblockSunblock yang akan saya bahas yaitu Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA+++.


Description

Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA+++ merupakan salah satu produk dari Jepang yang berfungsi sebagai sunblock. Skin Aqua yang saya gunakan ini cocok untuk kulit berminyak, kebetulan kulit saya normal to oily gitu. Skin Aqua ini bisa digunakan untuk wajah dan badan.

Skin Aqua berfungsi untuk melembabkan kulit secara optimal.
·      Improved Hyaluronic Acid (AcHA)* dan kolagen yang membantu melembutkan, melembabkan dan mempertahankan elastisitas kulit.
·      Vitamin B5 dan E memberikan nutrisi kulit sehingga kulit tetap sehat dan lembut.
·      Lembut di kulit dan tidak lengket sehingga dapat digunakan setiap hari.
·      Dapat digunakan sebagai dasar make up.
·      Dapat digunakan untuk semua jenis kulit.

*Hyaluronic Acid yang telah dimodifikasi sehingga melembabkan kulit 2x lebih baik dibandingkan Hyaluronic Acid biasa.

Suggested Use

1.  Bersihkan wajah, kemudian keringkan
2.  Tuangkan Skin Aqua pada telapak tangan secukupnya
3.  Aplikasikan pada wajah secara lembut hingga meresap
4.  Setelah itu gunakan make up seperti biasa

Note: untuk hasil optimal, gunakan setiap hari, gunakan kembali jika kulit terkena keringat, air, paparan sinar matahari dalam jangka waktu yang lama. Kocok dahulu sebelum dipakai.

Packaging


Skin Aqua UV Moisture Milk SPF 50+ PA+++ dikemas dengan botol plastik, ukurannya ramping, pas saat digenggam. Tutup botolnya berulir, dibuka dengan cara diputar. Netto Skin Aqua ini 40 g.

Scent

Tidak ada aroma apapun.

Result


Teksturnya sangat cair, mudah meresap, warnanya putih seperti susu, tidak meninggalkan whitecast di wajah saya.

Pros:
-     Harganya affordable
-     Tidak menimbulkan reaksi aneh pada wajah
-     Mudah meresap
-     Tidak meninggalkan whitecast
Cons:
-     Harus beli secara online

Rating: 4,5/5.
Repurchase? Yes. Tapi mungkin akan coba produk lain yang lebih mudah didapat.



 

Beauty - Beyoutiful Beautyme Template by Ipietoon Cute Blog Design